Direktur PAI: Selamat Harlah, FKGPAI Perkuat Komitmen Guru Meningkatkan Mutu Pembelajaran PAI TK

Illustrasi Foto (Direktorat PAI Kemenag)
Jakarta (Dit.PAI) - Kehadiran Forum Komunikasi Guru Pendidikan Agama Islam (FKG-PAI) TK selama dua belas tahun mendapatkan apresiasi dari Direktur Pendidikan Agama Islam, Rohmat Mulyana Sapdi, pada Senin (12/04) dalam acara peringatan Harlah ke-12 FKG-PAI TK, yang diselenggarakan oleh pengurus FKG-PAI TK tingkat Nasional secara daring via Zoom. FKG-PAI PAUD TK dinilai secara positif  telah berperan dalam menguatkan komitmen guru untuk meningkatkan mutu pengembangan pembelajaran PAI pada Taman Kanak-kanak.

Direktur mengungkapkan, forum tersebut tidak hanya berperan dalam memperkuat silaturahim dan mendorong komunitas guru PAUD/TK untuk saling asah-asih-asuh mengenai proses dan mutu pen gembangan  pembelajaran PAI pada jenjang anak usia dini. Namun juga, sebagai, “salah satu wadah yang bisa memberikan penyaluran aspirasi dan peningkatan kompetensi antara guru-guru PAI dan guru pengembang PAI di TK”. 

Sebagai wadah peningkatan kompetensi sesama guru, FKG-PAI TK telah menguatkan komitmennya, dengan mengingat bahwa, “konsep pendekatan maupun dalam pembelajaran PAI pada PAUD dan TK itu lebih terintegrasi dan integratif. Tapi, tetap tidak menginginkan bahwa pembelajaran PAI di PAUD dan TK kering dari nilai-nilai religiusitas.” , tegas Rohmat. 

Pada acara peringatan yang diikuti hampir 500 orang peserta tersebut, yang terdiri dari pembina di tingkat pusat dan daerah, serta  pengurus dan anggota FKG PAI TK nasional, provinsi dan kabuoaten/kota. Direktur berharap, pembiasaan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari  dapat memungkinkan anak memperoleh pengalaman yang akan memiliki nilai bagi masa depan anak untuk menjadi pribadi yang shaleh-shalehah. “Inilah makna sebenarnya pembangunan generasi emas dengan nilai-nilai agama. Khususnya, nilai-nilai agama Islam.” 

Pada kesempatan itu  ibu Victoria Elisna Hanah, sebagai Kasubdit PAI pada PAUD dan TK, memaparkan tentang Pentingnya Pendidikan Agama Islam di PAUD dan TK. Pengurus FKG-PAI TK  Nasional menjekaskan AD/RT dan buku saku. Semua itu ditujukan untuk memguatkan dan nenyatukan niat dan visi pengembangan organisasi dalam tujuan penungkatan pengembangan pembelajaran PAI di TK.  Selanjutnya yang menarik dan mendapat sambutan hangat dari peserta webinar, adalah sharing antar pengurus dalam mengelola FKG-PAI TK.
FKG-PAI TK merupakan wadah profesi di bawah binaan Kemenag, sebagai perpanjangan tangan pengembangan pembelajaran PAI pada TK. Hingga kini FKGPAI telah berdiri di seluruh provinsi Indonesia dan sebagian besar kabupaten/kota.


Terkait