(FKGPAI TK) Direktorat PAI Bina Pemberdayaan Organisasi FKGPAI TK Sukabumi

Illustrasi Foto (Direktorat PAI Kemenag)


Sukabumi (Direktorat PAI) -- Keberadaan Forum Komunikasi Guru Pendidikan Agama Islam Taman Kanak-kanak (FKGPAI TK) memiliki peran penting dalam mengembangkan kompetensi anggotanya. Dalam kaitan tersebut, secara berkesinambungan Direktorat PAI memberikan pembinaan kepada FKGPAI TK terkait pemberdayaan organisasi hingga tingkat Kabupatan/Kota.

Sebagai bagian dari pembinaan tersebut, Direktorat PAI, melalui Subdit PAI pada PAUD dan TK, melakukan koordinasi langsung bersama Kantor Kemenag Kabupaten Sukabumi dan pengurus FKGPAI TK Kabupaten Sukabumi pada Jumat (1/04) di Sukabumi, Jawa Barat.

Pertemuan koordinasi dihadiri oleh Kasi Bidang PAI Kankemenag Kabupaten Sukabumi, PTP Bidang Ketenagaan Subdit PAI pada PAUD dan TK, dan Ketua beserta jajaran pengurus FKGPAI TK Kabupaten Sukabumi.

PTP bidang Ketenagaan Subdit PAI pada PAUD dan TK, Suharno, menjelaskan bahwa FKGPAI TK merupakan mitra daam pengembangan PAI pada TK dan PAUD. "FKGPAI TK adalah organisasi profesi mitra binaan Kementerian Agama. Kemitraan yang sudah terjalin agar dikembangkan untuk lebih produktif dalam pengembangan PAI pada PAUD dan TK,” terang Suharno.

Lebih jauh, Suharno juga menuturkan perlunya sinergi dan menjadikan FKGPAI TK sebagai wadah komunikasi, "Saya menilai, sebagai forum silaturahmi, FKGPAI TK bisa menjadi wadah yang efektif untuk mengkomunikasikan aspirasi dan informasi tentang berbagai kendala di lapangan,” jelasnya.

Suharno juga meyakini, forum FKGPAI TK mampu menjadi sarana untuk belajar dan berorganisasi secara tepat. “Melalui pelaksanaan program organisasi, baik rutin atau program khusus, tiap anggota dapat saling berbagi informasi dan belajar satu sama lain. Dalam kaitan demikian, saya juga melihat koordinasi antara FKG PAI TK dengan Kankemenag Kabupaten Sukabumi dan para pemangku kepentingan lainnya berjalan dengan baik," pungkasnya.

Kasi Bidang PAI Kankemenag Kabupaten Sukabumi, Oja Haerul Syam, mendukung penuh aktivitas FKGPAI TK Kab. Sukabumi. “Kankemenag Sukabumi membuka ruang seluasnya untuk koordinasi dan berbagai upaya positif pengembangan PAI pada PAUD dan TK,” terangnya.

Sementara itu, Ketua FKGPAI TK Kabupaten Sukabumi, Euis Munawaroh, berharap, ke depannya FKGPAI TK Kabupaten Sukabumi dapat aktif dengan program aspiratif dan kreatif seperti di daerah lain yang sudah maju. FKGPAI TK Kabupaten Sukabumi sendiri sudah berjalan selama dua periode. (Wah/Han)




Terkait