Pekanbaru (Dit. PAI) - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau melalui Bidang Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam (PAPKIS) meninjau pelaksanaan Pemetaan Kompetensi (PK) Online Program pengembangan keprofesian berkelanjutan (PPKB) Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI) di Kabupaten Kampar, Riau.
Hadir pada kegiatan tersebut, Kakanwil Kemenag Provinsi Riau yang diwakili oleh Kabid PAPKIS, Edwar S Umar mengapresiasi organisasi profesi guru dalam hal ini Kelompok Kerja Guru (KKG) PAI dan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) PAI Kabupaten Kampar atas keterlibatannya dalam pelaksanaan PK Online PPKB GPAI.
"Saya memberikan apresisasi yang tinggi pada usaha teman-teman yang bergabung dalam KKG dan MGMP di wilayah Kabupaten Kampar Ini demi peningkatan profesional guru kita kedepan," ujar Edwar saat memberikan sambutan dihadapan peserta pelaksanaan PK Online di Hotel Mona Pekanbaru, Kamis kemarin (04/05/2023).
Edwar berharap pelaksanaan PK online ini dapat menjadi langkah awal dalam peningkatan kompetensi yang berdampak kepada seluruh guru PAI secara berkelanjutan. "Saya berpesan kegiatan ini jangan hanya habis disini saja, tapi berikanlah kontribusi hari ini kepada teman-teman yang belum berkesempatan untuk mengikutinya," pungkasnya.
Untuk diketahui pelaksanaan PK Online PPKB GPAI diselenggarakan secara Nasional mulai dari tanggal 3 sampai dengan 11 Mei 2023 yang diikuti oleh seluruh Guru PAI yang terdata di SIAGA. PK Online ini dilaksanakan secara online menggunakan aplikasi SIAGA yang dapat diakses melalui smartphone atau laptop yang dimiliki oleh guru PAI. Adapun di Provinsi Riau, pelaksanaan PK Online diikuti guru PAI sebanyak 6.692 orang.