Tanjung Jabung Timur (Direktorat PAI) – Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) PAI SMP Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Jambi menyelenggarakan Seminar Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam. Giat ini dilaksanakan pada Selasa, 2 November 2022 di aula SMPN 13 Tanjabtim.
Hadir dalam acara ini, Pengawas Dinas Pendidikan, Pengawas PAI Kemenag, Kepala Sekolah SMPN 13, Ketua MGMP PAI SMP, Ketua KKGA PAI SD (kesemunya dari wilayah Kabupaten Tanjabtim), dan undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Siti Masitah, Ketua MGMP PAI SMP Tanjabtim, menjelaskan tujuan kegiatan ini. "Secara umum, seminar ini diadakan dengan tujuan untuk membangun semangat literasi pada GPAI. Saat ini, masih banyak persoalan dan kendala yang membayangi literasi GPAI dan keperluan kepangkatan mereka. Pada saat yang sama, Direktorat Pendidikan Agama Islam memberikan dukungan yang kuat, nyata, dan positif untuk solusinya," ujarnya (2/11).
"Kementerian Agama, melalui Direktorat Pendidikan Agama Islam, telah memberikan bantuan untuk penyusunan dan penerbitan Jurnal PAI SMP. Wadah ini sangat membentu minat literasi dan tugas penulisan karya ilmiah untuk kepentingan kenaikan pangkat Guru dan Pengawas PAI," tambahnya.
"Harapannya, kegiatan seminar ini dapat memperkuat upaya yang dilakukan Kementerian Agama untuk meningkatkan kualitas Guru PAI, khususnya dalam bidang penulisan karya ilmiah," pungkasnya.
Dalam pernyataan secara bergantian di lokasi acara, Pengawas Dinas Pendidikan, Pengawas PAI Kemenag, Kepala Sekolah SMPN 13, dan Ketua MGMP PAI SMP, Ketua KKGA PAI SD mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini dan mendukung kiprah MGMP PAI SMP Kabupaten Tanjung Timur dalam pengelolaan Jurnal Al Qalam yang diterbitkannya.
Abdul Aziz Fathoni, Pengawas PAI Kabupaten Tanjabtim memberikan pandangannya mengenai hal tersebut. "Kami bangga menjadi bagian dari dinamika yang diperankan MGMP PAI SMP Tanjabtim. Penerbitan Jurnal Al Qalam adalah bukti nyata kiprah tersebut. Mari kita manfaatkan, jaga, dan kembangkan wadah positif yang difasilitasi Kementerian Agama, melalui Direktorat Pendidikan Agama Islam, ini," katanya. (SubditSMP)